Aktualkaltim. Minggu, 15 September 2024, Bupati Kabutapen Kutai Timur Ardiansyah Sulaiman turut hadir dalam kegiatan peringatan hari besar umat Islam yaitu maulid nabi Muhammad Sallallahu alaihi wasallam yang diselenggerakan di masjid at-taqwa desa muara bengkal ulu,kecamatan muara bengkal.
Kehadiran orang nomor 1 di Kutai Timur ini pada acara tersebut sangat membuat masyarakat muara bengkal bergembira, hal itu membuktikan betapa dekat bupati mereka dengan nilai-nilai ajaran Islam.
Selain Bupati, turut hadir pula sejumlah tokoh-tokoh elit pemerintah Kutai Timur diantaranya camat muara wahau, camat kongbeng, camat muara bengkal, kepala dinas pengendalian penduduk dan keluarga berencana, forkompimcam, H. Riduan Anggota DPRD Kutai Timur dari Partai Demokrat serta Akbar Tanjung Ketua Fraksi PKS DPRD Kutai Timur.
Kepada wartawan actualkaltim Ardhiansyah menegaskan bahwa kehadiran dirinya dalam kegiatan tersebut murni karena menghadiri undangan sebagai bupati dan sesama umat muslim.
“Alhamdulillah saya bisa hadir dan ikut bersuka cita bersama masyarakat muara bengkal merayakan maulid nabi kita nabi Muhammad Shallahu alaihi wasallam, Semoga dengan Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW kampung kita semakin berkah dan kita semua mampu terus meningkatkan kualitas iman & taqwa kita kepada Allah SWT” ungkapnya.