Dispora Kaltim Gelar Apel Pagi Pembukaan TC Pra Popnas Zona 4

Pembukaan Training Canter Pra Popnas Zona 4

Aktualkaltim.com, Samarinda – Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kalimantan Timur (Dispora Kaltim) mengadakan apel pagi untuk menandai pembukaan Training Center (TC) Pra Pekan Olahraga Pelajaran Nasional (Popnas) Zona 4 di Kadrie Oening Tower, Samarinda.

Sri Wartini, Pelaksana Harian (Plh.) Dispora Kaltim, secara resmi membuka acara tersebut. Dalam sambutannya, ia menyatakan bahwa Pra Popnas adalah kompetisi yang sangat penting bagi atlet-atlet muda di daerah ini.

“Pra Popnas adalah sebuah ajang bergengsi yang diharapkan dapat melahirkan atlet-atlet muda yang akan meningkatkan prestasi olahraga Kaltim,” kata Sri Wartini.

Ia juga menegaskan bahwa mencapai kesuksesan dalam olahraga memerlukan dedikasi dan disiplin yang tinggi. Menurutnya, prestasi tidak diraih dengan mudah dan memerlukan proses latihan yang konsisten.

“Untuk menjadi atlet yang berprestasi, banyak tantangan yang harus dihadapi. Kalian harus siap meningkatkan kapasitas dan pengalaman melalui latihan yang tekun,” tambahnya.

Sri Wartini mencatat bahwa hasil evaluasi PON XXI Aceh-Sumut menunjukkan bahwa hanya 20% atlet yang masih dalam usia produktif.

“Dari PON sebelumnya, hanya 20% atlet yang berusia produktif. Kini, kalian diharapkan bisa menggantikan mereka yang sudah tidak aktif lagi,” ujarnya.

Ia mengajak para atlet untuk memanfaatkan waktu TC ini sebaik mungkin dan tetap berkomitmen dalam menjalani latihan.

“Saya berharap semua atlet disiplin dan tetap bersemangat, karena TC ini adalah langkah awal menuju Popnas,” tutupnya. (Adv/DisporaKaltim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *